Philippe Coutinho Sudah Tidak Betah Lagi Berada Di Barcelona

Mantan pemain Liverpool "Philippe Coutinho" diberitakan sedang menjalin hubungan dengan Manchester United pada beberapa waktu ini. Pemain yang lahir di negeri samba Brazil ini sudah tidak betah bermain di Camp Nou setelah mendapat waktu bermain yang kurang dan tidak dapat mengeluarkan kemampuan terbaiknya.



Coutinho bergabung dengan Blaugrana pada Januari tahun lalu dengan biaya 142 juta poundsterling dari Liverpool. Namun hingga saat ini Coutinho sendiri belum mampu untuk memberikan yang terbaik untuk Barcelona.

Pemain kelahiran Brazil ini hanya menjadi pengisi bangku cadangan dibawah asuhan pelatih Ernesto Valverde pada musim ini. Ernesto Valverde sendiri lebih percaya kepada Ousmane Dembele mengisi posisi penyerang sayap kiri untuk membantu Messi dan Suarez saat bertanding.

Sedangkan posisi tengah pelatih Barcelona tersebut lebih mempercayai Ivan Rakitic, Sergio Busquets dan Arthur Melo. Sehingga mantan pemain Liverpool ini harus menunggu giliran untuk bermain. Coutinho sendiri baru mencetak 18 gol dari 60 penampilan selama berseragam Blaugrana, dan karena hal tersebut membuat para pendukung Blaugrana mulai mengeluhkan perfoma yang tidak bisa Coutinho berikan seperti saat masih berseragam Liverpool.

Mendengar hal tersebut, membuat The Red Devil's ingin membawa Coutinho pulang ke Premier League pada musim ini. Manchester United sendiri harus mengeluarkan dana yang cukup besar untuk memboyong pemain Brasil ini ke Old Trafford.

Blaugrana siap melepas Philippe Coutinho jika ada klub yang sanggup menebus 100 juta poundsterling. The Red Devil's sendiri akan melepas Alexis Sanches yang juga gagal memberikan performa terbaiknya setelah pindah ke Manchester United, sebelum mendatangkan Coutinho pada musim panas tahun 2019 ini.
Share:
Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

Label